Ikhtiar terbesar kami adalah berusaha untuk menghadirkan hewan qurban yang sesuai dengan syariat (cukup umur, sehat, dan kriteria lainnya). Terkait apakah hewan sudah kupak atau belum, maka jawaban kami adalah pada umumnya hewan yang telah cukup umur maka sudah kupak (berganti gigi), akan tetapi ada saatnya hewan yang baru mencapai batas minimal umur syarat hewan qurban (domba 6 bulan, Kambing Jawa 1 tahun, dan Sapi 2 tahun) belum berganti gigi, walaupun sangat sedikit sekali.